Selasa, 18 April 2023
*RENUNGAN HIDUP*
Ayat² dalam Al Qur'an selalu relevan dengan kehidupan makhluk sejak Allah menciptakan Makhluk,alam dunia beserta isinya sampai sekarang dan sampai berakhirnya dunia ini, termasuk Ayat Al Qur'an surat 3 ( Ali Imran ) ayat 26 ini, terkait Kekuasaan Allah untuk menaikkan derjad atau menghinakan manusia di dunia ini.
Diatas genggaman Allah lah Kekuasaan itu kepada siapa DIA berikan. Dan diatas Genggaman ALLAH jugalah dicabutNYA kekuasaan itu dari tangan makhluk yg berkuasa di dunia.
قُلِ اللَّهُمَّ مَالِكَ الْمُلْكِ تُؤْتِي الْمُلْكَ مَن تَشَاءُ وَتَنزِعُ الْمُلْكَ مِمَّن تَشَاءُ وَتُعِزُّ مَن تَشَاءُ وَتُذِلُّ مَن تَشَاءُ ۖ بِيَدِكَ الْخَيْرُ ۖ إِنَّكَ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ
Katakanlah, Wahai Tuhan yg mempunyai kerajaan! ENGKAU berikan kerajaan kpd org yg ENGKAU kehendak dan ENGKAU cabut kerajaan dari org yg ENGKAU kehendaki. ENGKAU muliakan org yg ENGKAU kehendaki dan ENGKAU hinakan org yg ENGKAU kehendaki. Ditangan-MU lah segala kebaikan. Sesungguhnya ENGKAU Maha Kuasa atas segala sesuatu.”
Allah dalam Al Qur'an, berulang kali mengatakan di pengunjung banyak ayat....
"Afala ta'qilun ?"( "Apakah kamu tidak berakal ?")
"Afalatatafakkarun ?"
( "Apakah kamu tidak berpikir ?").
"Afalayatadabbarun ?"
( "Apakah mereka tidak merenung ?").
"Afala Tadzakkarun ?"
( "Apakah kamu tidak mengambil pelajaran ?" ).
"Afala Tubsirun ?" ( "Apakah kamu tidak melihat ?" ).
“Afala Tasma'un ?” ( "Apakah kamu tdk mendengarkan ?").
Maka, ketika kita diberi AMANAH utk menggengam sedikit kekuasaan, berlaku BIJAK dan ADIL lah dalam bertindak dan bersikap. Jangan MENZHOLIMIN, krn Kekuasaan itu tidak ABADI.
Yang ABADI adalah Kebaikan dan Perbuatan Baikmu ketika berkuasa. Karena dia akan dikenang dan dibalas Allah di dunia dan di Akhirat kelak.
Wallahu 'alam bissawab.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar