Selasa, 30 Desember 2008

Indonesian Destination/Wisata Indonesia (JABAR)

WEST JAVA (PROV. Jawa Barat)


a. History/Tentang


b. Extraordinary/Keistimewaan


c. Location/Lokasi

Cibulan adalah objek wisata pemandian air dingin di wilayah Kab. Kuningan, Jawa Barat. Selain di Cibulan, terdapat tiga tempat rekreasi sejenis di Kuningan, yaitu: Kolam Linggarjati di kompleks Taman Linggarjati Indah, Kec. Cilimus; Kolam Cigugur, di Kec. Cigugur; dan Kolam Darma Loka di Kec. Darma.

Cukang Taneuh atau Green Canyon terletak di Desa Kertayasa Kec. Cijulang, Kab. Ciamis ± 31 km dari Pangandaran. Objek wisata ini merupakan aliran sungai Cijulang yang menembus gua dengan stalaktit dan stalaknit. Di mulut gua terdapat air terjun Palatar. Untuk mencapai lokasi dapat menggunakan perahu yang banyak tersedia di Dermaga Ciseureuh, baik perahu tempel maupun perahu kayuh. Objek wisata ini berdekatan degan objek wisata Batukaras serta Lapangan Terbang Nusawiru.

Curug Luhur adalah sebuah air terjun yang berada di daerah kec. Ciomas, Bogor. Tingginya 624 m. Curug yang mempunyai dua air terjun yang sejajar ini terletak di Gunung Salak sekitar 70 km di selatan Jakarta.

Wisata pedesaan SITONJUL Sangkanurip terletak di desa Sangkanurip Kec. Cilimus yang meliputi Dusun Simenyan Tonjong dan Desa Munjul. Jarak dari kota Kuningan ± 13 km ke arah utara atau ± 24 km dari arah kota Cirebon ke arah selatan. Wisata daerah Sitonjul Sangkanurip, dengan berjalan kaki sepanjang ± 4 km menyusuri alam perdesaan dimulai dari Dusun Simenyan Kidul, Hutan Rakyat, Makam Umum, Tegalan dan Pesawahan, Bulak Jati, Dusun Tonjong, Pesawahan, Tanggul Irigasi, Bendung Katiga diakhiri di Dusun Munjul Kaler.

Waduk Jatiluhur terletak di Kec. Jatiluhur, Kab. Purwakarta (±9 km dari pusat Kota Purwakarta). Bendungan Jatiluhur adalah bendungan terbesar di Indonesia. Waduk Jatiluhur dapat dikunjungi melalui Jalan Tol Purbaleunyi (Purwakarta-Bandung-Cileunyi), keluar di Gerbang Tol Jatiluhur.

Kebun Raya Bogor atau Kebun Botani Bogor adalah sebuah kebun penelitian besar yang terletak di Kota Bogor, Indonesia.

Kebun Raya Cibodas atau Taman Hutan Raya (Botanic Garden), terletak di Kompleks Hutan Gunung Gede Pangrango, Desa Cimacan, Pacet, Cianjur. Untuk mencapainya, dari Cipanas lewat Simpang Tiga Paregrejen sejauh 5 km

Taman Wisata Mekarsari merupakan salah satu pusat pelestarian keanekaragaman hayati buah-buahan tropika terbesar di dunia, khususnya jenis buah-buahan unggul yang dikumpulkan dari seluruh daerah di Indonesia. berlokasi di Kec. Cileungsi, Kab. Bogor, Jawa Barat. Bisa dicapai dengan angkutan umum dari Jakarta, Bogor maupun Bekasi, jurusan yang menuju ke Jonggol.

Museum Prabu Geusan Ulun terletak di tengah kota Sumedang, 50 meter dari Alun-alun ke sebelah selatan, berdampingan dengan Gedung Bengkok atau Gedung Negara dan berhadapan dengan Gedung-gedung Pemerintah. Jarak dari Bandung 45 kilometer, sedangkan jarak dari Cirebon 85 kilometer, jarak tempuh dari Bandung 1 jam, sedangkan dari Cirebon 2 jam.

Pantai Pelabuhan Ratu yang terletak. 60 km arah selatan dari kota Sukabumi, kec Pel Ratu, Kab Sukabumi, Jabar. Ada acara pesta laut yaitu melarungkan kepala kerbau kelaut pd tgl 5 April. Tempat Surfing di Batu Guram, Karang Sari, Cimaja, Karang Haji, Indicator, Sunset Beach, Ombak Tujuh dan Ujung genteng yg ramai pada bulan Mei –Oktober saat ombak tinggi. Juga mengunjungi kamar no. 13 di Samudra Beach Hotel. Juga riutal mandi suci atau Ngabungbang pada tgl 14 bulan maulud di muara Sungai Cisukawayana, Pantai Pel Ratu.. Juga melihat kapal nelayan merapat pada jam 11.00-13.00 wib.

Pantai Karang Hawu sekitar 20 km dari Pantai Pel Ratu, kec, Cisolok, Kab Sukabumi, yg konon lokasi Istana Nyai Roro Kidul. Juga karang berbentuk cekung yg menjorok ke laut merupakan singgasana Nyai Roro Kidul dan ada air jernih untuk mandi atau membasuh muka yg diyakini dapat membawa kesegaran. Tak jauh ada Pegunungan Winarum yg terdapat makam dan petilasan yg di keramatkan yaitu Makam Syeh Hasan Ali juga ada rumah yg dipercaya sebagai tempat persinggahan Nyai Roro Kidul dan pegunungan Rahayu tempat makam Raden Dikudratullah dan Raden Cengkal keturunan Sunan Gunung Jati.

Akses: Dari terminal Bogor ke Sukabumi 15rb, Sukabumi-Pel Ratu.

Pemandian air panas Sangkanurip adalah sebuah tujuan wisata di Jawa Barat. Letaknya di desa Sangkanurip, kec. Cigandamekar, sekitar 12 km dari arah Kuningan ke utara atau ± 23 km dari kota Cirebon ke selatan. Sangkanurip alami adalah tempat rekreasi dengan pemandian air panas alami beryodium bersuhu 36°C.

Taman Bunga Nusantara adalah sebuah taman bunga seluas 23 hektar yang terletak dekat Gunung Gede Pangrango dan Kebun Teh Bogor dengan jarak tempuh sekitar 2 jam perjalanan dari Jakarta

Taman Wisata Alam Linggarjati dari Bandung berjarak ± 160 Km, dengan rute perjalanan sebagai berikut : BandungCirebonCilimusLinggarjati ± 160 Km.KuninganLinggarjati ± 28 Km.

Telaga Remis adalah salah satu objek wisata alam di Kab. Kuningan. Talaga Remis merupakan sebuah danau yang terletak di Desa Kaduela, Kuningan, berjarak ±37 km dari pusat kota Kuningan

Bandung

Kunjungi Grand Eastern di Jl. Pasirkaliki No 18,

Blackpaper Resto & Café di Jl Maulana Yusuf No 10,

New Ilalang Jl Karang Layung No 24,

Viena Resto & Lounge Jl Sukajadi No 205.


d. Access/Akses


e. Ticketing/Harga Tiket


f. Accomodation & Other Facilities/Akomodasi & Fasilitas Lainnya

Tidak ada komentar: